Buat kamu yang belum tahu dimana sih log untuk deletion dan creation dari vm yang ada di HyperV bisa langsung cek artikel saya sekarang. Karena kebanyakan orang kadang masih bingung dan tidak tahu dimana log HyperV secara detail.
Semua log yang ada di Windows Server ada di event viewer. Cara mengaksesnya, bisa lewat start lalu gunakan fungsi search. Namun juga bisa menggunakan PowerShell dengan mengetik eventvwr langsung.
Logs HyperV
- Buka Event Viewer
- Application and Service Logs > Microsoft > Windows > Hyper-V-VMMS
- Pilih menu Admin
- Filter logs sesuai dengan kebutuhan
Jika logs belum ada, kemungkinan besar belum kamu enabled logs. Opsi ini bisa diakses dengan cara klik kanan > lalu pilih Enabled Logs diantara beberapa menu Hyper-V event viewer.
Kini kamu sudah mengerti bagaimana caranya mengakses Logs HyperV lewat host node Windows Server ya.
Baca juga : Spy Hunter 5 Kuat Lawan Ransomware Lockbit?