Sudah tidak dipungkiri lagi kalau kebutuhan akan masker bedah sangat penting dalam pandemi Covid19 ini. Bahkan detik-detik saat masa PSBB jilid 1 kemarin sempat membuat geger kita semua. Soalnya stok masker menipis dan harganya bisa melambung tinggi hingga 400 ribu rupiah!
Meski keadaan sudah berangsur normal kembali hingga kemarin masa PSBB transisi, bukan berarti kita seenaknya menghamburkan masker bedah begitu saja.
Terakhir kali saya cek, masker bedah dengan 3 ply dan isi 1 pak 50 buah kisaran 50 ribu. Sedangkan yang isinya 20 buah di kisaran 35 ribuan. Jika melihat dari harganya, bisa dikatakan sudah berangsur normal.
Penggunaan
Penggunaan masker bedah sangat dianjurkan oleh WHO dan para pakar kesehatan. Yang dianjurkan adalah lapisan 3 ply dengan lapisan standar berkualitas.
Penggunaan masker sebenarnya intinya adalah jangan sampai basah atau lembab, tapi yang kerja di tempat AC biasanya jarang banget yang namanya basah atau lembap di maskernya.
Jika di hitung rata-rata, maka pengguna masker bedah biasanya bakal ganti maskernya ketika 1-2 kali penggunaan, entah itu berpegian atau kemana gitu.
Cuci Masker
Salah satu yang bisa menghemat masker (selain membeli) adalah mencuci masker bedah. Lho cucinya gimana?
Caranya sangat mudah. Biasanya saya menggunakan gayung yang diisi air 80% kemudian tambahkan deterjen baju secukupnya (hingga berbusa) lalu masker yang tadi dipakai saya ceburin ke gayung itu.
Kemudian kita tarik dan masukkan masker bedah kita tadi hingga beberapa kali kemudian diamkan selama 30-60 menit. Tidak perlu dicuci, karena kalau dicuci bulu dari masker bedah bakal semrawut dan menyebabkan gatal di hidung kamu.
Beli Masker Kain
Salah satu solusi jika kalian misalnya males cuci dengan cara yang saya gunakan tadi, mudah kok. Beli saja masker kain. Jika dari harga, masker kain cukup murah dan bisa di bandrol kisaran 10 ribu ~ 20 ribu saja.
Tapi bagi saya masker kain sangat pengap ketika digunakan untuk melakukan kegiatan apapun, apalagi sambil kerja. Karena nafas yang masuk dan keluar sangat sulit bagi saya.
Mungkin itu saja tips dari saya semoga berguna dan bisa di praktekan.
Baca juga : Masker yang Dilarang hanya untuk di Commuterline saja lho.
1 thought on “Tips Menghemat Masker Bedah, Cegah Covid”